Semua tulisan dari smanegeri1slogohimo

Majapahit

USP ONLINE

Menindaklajuti surat edaran Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah nomor 443.2/08991 tentang Pengaturan Pelaksanaan Ujian Nasional/Ujian Sekolah dan kegiatan Belajar Mengajar pada SMA,SMK,dan SLB Provinsi Jawa Tengah TP 2019/2020 yang menyatakan bahwa proses belajar mengajar dialihkan secara mandiri di rumah masing-masing siswa dengan model jarak jauh melalui sistem online/daring. Oleh karena itu terjadwal senin 23 Maret, Selasa 24 maret dan kamis 26 maret 2020 dilakukan Uji Coba USP (UJian Satuan Pendidikan) Online. Memanfaatkan aplikasi Moodle yang dapat diunduh di Play Store dan APPStore dengan memasukkan alamat dan login dengan username dan password siswa – siswi dapat mengikuti Ujian Sekolah sesuai jadwal yang ditentukan.

HAND SANITIZER SMANSAGO

Merebaknya wabah virus covid-19 atau lebih dikenal dengan Corona, Tim Adiwiyata SMANSAGO dibantu ibu-ibu guru dan TAS memanfaatkan icon adiwiyata Aloe Vera sebagai bahan hand sanitizer. Untuk mengubah aloe vera agar bisa digunakan sebagai bahan sanitize, aloe vera di haluskan diambil lendirnya.

Berikut bahan-bahannya
Alkohol 96% 39 ml
Aquades 11 ml
Esensial Oil 2 Tetes
Aloe Vera 5 ml
Semua bahan dicampur di labu ukur agar homogen, menghasilkan 55 ml hand sanitizer siap pakai.

Selain berbahan aloe vera, kita juga membuat sanitizer dengan bahan kimia, dengan takaran :
Alkohol 96% 833 ml
Glycerine 14,5 ml
Peroxide 50% 41,7 ml
Aquades 110 ml

Tingkatkan Pengetahuan Generasi Muda, Anggota Koramil 22/Slogohimo Berikan Pelatihan Pembuatan Pupuk Kepada Siswa SMA N 1

Wonogiri – Dalam rangka meningkatkan pengetahuan/ketrampilan siswa-siswi tentang pupuk serta upaya memanfaatkan limbah yang ada disekitar, Koramil 22/Slogohimo bekerjasama dengan SMAN 1 Slogohimo melaksanakan sosialisasi dan pelatihan pembuatan pupuk kompos, Jum’at(13/3).

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula SMA N 1 Slogohimo berupa Pembuatan Fermentasi Pupuk Kompos dan Pembuatan MOL ( Mikro Organisme Lokal ) dari Nasi Basi Dan Pembuatan Arang Sekam.

Ditempat terpisah, Danramil 22/Slogohimo Kapten Arm Yadiman membenarkan kegiatan yang dilaksanakan oleh anggotanya yakni Babinsa Koramil 22/Slogohimo Koptu Awaludin dan Koptu Dwi, pihaknya bekerjasama dengan SMAN 1 Slogohimo untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan.

” Sosialisasi dan pelatihan yang diberikan berupa pembuatan pupuk Kompos dari sisa dapur dan daun kering. Transfer teknologi pembuatan pupuk kompos ini, memberikan manfaat yang besar kepada siswa-siswi SMA N 1 Slogihimo yaitu dengan adanya peningkatan pengetahuan siswa tentang manfaat sisa dapur dan daun kering, sebagai bahan baku pembuatan pupuk kompos organik tanpa bahan kimia sintetis dari pabrik “, ucapnya.

Harapan kami, para siswa mengerti dan mencintai pengolahan dengan sistem organik, sehingga bisa di praktekan di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah.

Koptu Awaludin menyebutkan, banyak keunggulan dari MOL sendiri, diantaranya Pembuatan MOL sederhana dan mudah dengan waktu yang relatif singkat, Biaya pembuatan murah, karena menggunakan bahan-bahan yang kurang dimanfaatkan dan tersedia di sekitar, biota tanah terlindungi sehingga dapat memperbaiki/mempertahankan kualitas tanah dan eningkatkan kuantitas dan kualitas produk hasil tanaman.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sekolah SMA N 1 Slogohimo yang di wakili Waka Humas H. Sutrisno, Koptu Awaludin dan Koptu Dwi, Ketua Adiwiyata SMA N 1 Slogohimo Trilestari, Koordinator Poja Kompos Sri Untari Pujiastuti, Perwakilan siswa-siswi Adiwiyata 16 Orang, (**).

artikel juga tayang di…..

http://www.jendelanusantara.net/2020/03/tingkatkan-pengetahuan-generasi-muda.html

https://www.barettanews.com/2020/03/tingkatkan-pengetahuan-generasi-muda.html

http://www.jaminindonesia.id/2020/03/anggota-koramil-22slogohimo-berikan.html?m=1

TANAM POHON UNTUK NEGERI

SMA N 1 SLOGOHIMO bekerja sama dengan Koramil 22 Slogohimo bersama ICW Korwil Slogohimo, Banser dan Anshor Kec. Slogohimo dan komunitas Alby bengkel Slogohimo untuk menanam pohon di SD Negeri 1 Slogohimo. Kegiatan ini sebagai pengembangan SMA N 1 Slogohimo sebagai sekolah Adiwiyata Nasional, merangkul daerah sekitar sekolah untuk lebih mencintai lingkungan. Hal tersebut juga bertujuan mengajarkan anak sejak usia dasar untuk gemar bertaman.
Di penghujung kegiatan Bp. Sutrisno memberikan kenang-kenangan “aloe vera” sebagai icon Adiwiyata Smansago.

AKM dan Survei karakter

Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) adalah kompetensi yang benar-benar minimum di mana kita bisa memetakan sekolah-sekolah dan daerah-daerah berdasarkan kompetensi minimum. Ini kompetensi minimum kompetensi dasar yang dibutuhkan murid untuk bisa belajar apa pun materinya. Ini adalah kompetensi minimum yang dibutuhkan murid untuk bisa belajar apa pun mata pelajarannya.
AKM dan survei karakter, terdiri dari soal-soal yang mengukur kemampuan bernalar menggunakan bahasa (literasi), kemampuan bernalar menggunakan matematika (numerasi), dan penguatan pendidikan karakter. Bentuk soal AKM akan diperkenalkan kepada siswa yang mengikuti simulasi UN tahun ini, sehingga ada kemungkinan pula bentuk-bentuk soal tersebut juga akan keluar saat UN utama nantinya. Sedangkan bagi guru juga akan diperkenalkan bentuk soal AKM sebagai gambaran bagaimana mengelola proses pembelajaran kedepannya dan bagaimana melakukan penilaian dengan bentuk soal AKM.
Bentuk soal AKM yang diperkenalkan kepada guru, tidak terbatas hanya untuk guru mata pelajaran yang di UN-kan saat ini, akan tetapi untuk semua guru mata pelajaran. Artinya bentuk soal AKM merupakan bentuk soal lintas kompetensi, lintas bidang dan/atau lintas mata pelajaran. Tidak lagi membedakan mata pelajaran secara signifikan akan tetapi melihat sebuah kompetensi sebagai gambaran utuh dari puzzle berbagai mata pelajaran. Mata pelajaran yang ada akan menjadi “tools” untuk membentuk kompetensi tersebut.
AKM ada dua yaitu literasi (baca-tulis) dan numerasi. “Literasi’ bukan sekadar kemampuan membaca, tapi juga kemampuan menganalisis suatu bacaan serta kemampuan untuk mengerti atau memahami konsep di balik tulisan tersebut. Sedangkan ‘numerasi’ adalah kemampuan menganalisis menggunakan angka. Dia menekankan ‘literasi’ dan ‘numerasi’ bukan tentang mata pelajaran bahasa atau matematika, melainkan kemampuan murid-murid menggunakan konsep itu untuk menganalisis sebuah materi. Bukan berdasarkan mata pelajaran lagi. Bukan berdasarkan penguasaan konten materi.
AKM merupakan sistem pembelajaran yang baru, maka dari itu para guru perlu adanya pengenalan tentang apa dan bagaimana AKM itu. Pada hari rabu 26 Februari 2020 setelah latihan UNBK guru SMA N egeri 1 Slogohimo mengadakan latihan bersama tentang pengenalan AKM.

KIR 2020

Kelompok Ilmiah Remaja (K I R) adalah kelompok remaja yang melakukan serangkaian kegiatan yang menghasilkan suatu hasil yang disebut karya ilmiah. Karya ilmiah itu sendiri mempunyai arti sebagai suatu karya yang dihasilkan melalui cara berpikir yang menurut kaidah penalaran yang logis, sistematis, rasional dan ada koherensi antar bagian-bagiannya. Sebagai suatu kegiatan ekstrakurikuler di tingkatan SLTP, SMU, SMK , Madrasah bahkan Pondok Pesantren, Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) ini merupakan suatu organisasi yang sifatnya terbuka bagi para remaja yang ingin mengembangkan kreativitas, ilmu pengetahuan dan teknologi pada masa kini maupun masa mendatang.
Secara umum, Kelompok Ilmiah Remaja di SMA Negeri 1 Slogohimo memiliki tujuan untuk meningkkatkan kreatifitas, pengalaman dan disiplin serta daya juang siswa dalam menguasai dan mengimbangi perkembangan IPTEK untuk dapat bersaing pada era globalisasi.
Pada tahun 2020 ini KIR SMA N 1 Slogohimo turut mensukseskan Program Adiwiyata Nasional, maka dari itu di adakan kunjungan Ke B2P2TOOT yang beralamatkan di Jl. Raya Lawu No 11, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar. Di sana anak- anak di ajak berkeliling melihat berbagai tanaman obat. Kunjungan ini diharapkan dapat menambah ilmu tentang tanaman dan bagaimana cara mengolahnya agar lebih bermanfaat.

Campus Expo

Expo kampus adalah sosialisasi mengenai perguruan tinggi. Expo kampus yang di selenggarakan pada hari jumat 24 januari 2020 di SMA N 1 Slogohimo merupakan program dari alumni-alumni dan Bety Ayu Lestari sebagai Narasumber atau pembicara. Turut hadir pula bapak Sandiano,SH sebagai ketua Komite SMA N 1 Slogohimo yang mendukung acara tersebut. Kegiatan ini bisa menjawab keraguan siswa-siswi kelas XII atau kelas 3 SMA yang masih bingung mau melanjutkan ke Universitas mana, jurusan apa. SMA N 1 Slogohimo pun tak kurang – kurang memotivasi kelas XII untuk melanjutkan ke Perguruan tinggi, terbukti beberapa waktu lalu juga ada kegiatan Go To Campus ke PTN yang ada di Yogjakarta. Dua kegiatan ini mirip ya guys…..

LDK 2019/2020

Para peserta,panitia dan pendamping melakukan apel penutupan LDK.

Untuk menyiapkan calon pemimpin dan pengurus Osis yang berkualitas tahun pelajaran 2019/2020 diadakannya LDK. LDK atau latihan dasar kepemimpinan merupakan latihan dasar tentang segala hal yang berkaitan dengan kepemimpinan. LDK biasanya diberikan dalam 2 bagian yaitu LDK Fisik dan LDK Mental. Pemberian materi dari kedua jenis LDK ini dilakukan di Sekolah pada hari kamis 23 Januari 2020 sampai dengan hari sabtu 25 Januari 2020. Di ikuti 67 siswa dan 20 Pendamping. Kegiatan berjalan lancar walau kadang di iringi dengan rintik hujan, namun para peserta saangat semangat mengikuti kegiatan yang telah di rancang oleh panitia.