Semua tulisan dari smanegeri1slogohimo

Majapahit

Jumbara

Jumbara se kabupaten Wonogiri 2018 di laksanakan di Lapangan Mbetal Nguntoronadi sejak hari senin 1 Oktober 2018 hingga kamis 4 Oktober 2018. SMA Negeri 1 Slogohimo sendiri merimkan 25 Siswa – siswi dan 4 Pembina diantaranya ibu Nurul Karimawati, S.Pd, Matsna Affi Trisnawati, S.Pd, Irfan Fakhri Mulado, S.Pd.Kom, Badrus Sholih, S.Pd.I.

 

Pawai Budaya 2018

Tidak pernah mengecewakan, yang di tampilkan oleh SMANSAGO mampu memikat dewan juri hingga meraih juara 1 untuk kedua kalinya. Pawai budaya yang di agendakan pada hari minggu 19 Agustus 2018 cukup menguras tenaga para peserta. Walau dilaksanakan pada hari minggu yang mana adalah hari libur namun siswa – siswi serta bapak ibu guru dan Tenaga Administrasi Sekolah cukup antusias mengikutinya.

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

ADIWIYATA

Adiwiyata merupakan nama program pendidikan lingkungan hidup. Program Adiwiyata terbukti mencipatakan sekolah yang nyaman, aman dan harmonis, khususnya untuk kebutuhan belajar peserta didik. Secara otodidak peserta didik perlahan menjadi generasi yang peduli dan berbudaya lingkungan, sekaligus mendukung dan mewujudkan sumberdaya disekitar sekolah terdidik melek terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan lingkungannya dalam mencapai pembangunan berkelanjutan

Sejak dicanangkan program Adiwiyata provinsi 2 Juni tahun 2016 oleh Gubernur, SMAN 1 Slogohimo terus berbenah diri menuju Adiwiyata Nasional tahun 2018. Lingkungan sekolah sebelumnya sedikit gersang, banyak kendaraan masuk ke dalam lingkungan sekolah mencemari udara. Gedung kurang terawat, banyak lahan kurang dimanfaatkan. Invetarisasi barang kurang teliti, kamar mandi kurang terawat, kantin menjual dagangan kurang memperhatikan kesehatan (5 P) dan menggunakan plastic pembungkus makanan/ minuman sehingga jumlah/ macam sampah bertambah. Kegiatan Belajar Mengajar selalu di kelas dan teoritis. Dengan adanya program Adiwiyata lingkungan sekolah tampak asri, lahan kosong dimanfaatkan oleh warga sekolah. Mesin kendaraan siswa masuk ke lingkungan sekolah harus dimatikan. Gedung sekolah, kamar mandi , kantin sekolah, tempat pembuangan sampah sekolah lebih terawat dan sehat. Proses pembelajaran tidak hanya di kelas, di luar kelas dimanfaatkan sebagai media dan melakukan aksi nyata. Untuk mewujudkan hal-hal di atas, sekolah menerapkan empat komponen Adiwiyata, antara lain kebijakan berwawasan lingkungan, kurikulum berbasis lingkungan, kegiatan lingkungan berbasis partisipatif , pengelolaan sarana pendukung ramah lingkungan. Komponen kebijakan meliputi Visi, Misi, dan Motto berbasis lingkungan. Komponen kurikulum meliputi peningkatan SDM berbasis lingkungan melalui MGMP ,pembuatan RPP. Komponen partisipatif meliputi kegiatan Adiwiyata yang melibatkan seluruh warga SMAN 1 Slogohimo dan kemitraan. Komponen Sarpras meliputi kegiatan pengadaan barang penunjang kegiatan Adiwiyata yaitu tempat sampah terpilah, pengadaan gerobak sampah, mesin pembuatan kompos, tempat pembuangan sampah sekolah, alat pembuatan bio gas, pengadaan solar sel, pengadaan kolam ikan, pembuatan sangkar burung, pengadaan alat penjernih air. Aksi lingkungan komponen kebijakan merealisasikan misi sekolah berbasis peduli lingkungan meliputi pelestrian lingkungan, pencegahan dan penanggulangan kerusakan lingkungan, pencegahan dan penanggulangan pencemaran lingkungan serta terbentuknya lingkungan yang asri. Adapun objek PPLH meliputi Sampah, Energi, Keragaman hayati, Air, dan Makanan (SEKAM). Untuk menerapkan objek PPLH menggunakan konsep 5 R, yaitu Reduce ( mengurangi), Reuse (menggunakan kembali) Recycle (mendaur ulang), Replace (menggunakan kembali), Replant (menanam kembali) Pelaku aksi lingkungan seluruh warga SMAN 1 Slogohimo bekerja sama dengan kemitraan. Siswa tergabung dalam pokja – pokja dan melaksanakan pembelajaran berbasis lingkungan, serta mengikuti kegiatan ekstrakurikuler berbasis lingkungan. Guru melaksanakan pembelajaran berbasis lingkungan yang dituangkan dalam RPP. Selain itu guru menjalin rekanan dengan pihak luar untuk menjadi nara sumber tentang Adiwiyata.

Berikut di antara manfaat yang diuraikan jika memprogramkan Adiwiyata ;

  • Mendukung pencapaian standar kompetensi/ kompertensi dasar dan standar kompetensi lulusan (SKL) pendidikan dasar dan menengah. Meningkatkan efesiensi penggunaan dana operasional sekolah melalui penghematan dan pengurangan konsumsi dari berbagai sumber daya dan energi.
  • Menciptakan kebersamaan warga sekolah dan kondisi belajar mengajar yang lebih nyaman dan kondusif.
  • Menjadi tempat pembelajaran tentang nilai-nilai pemeliharaan dan pengelolaan lingkungan hidup yang baik dan benar bagi warga sekolah dan masyarakat sekitar.
  • Meningkatkan upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup meIalui kegiatan pengendalian pencemaran, pengendalian kerusakan dan pelestarian fungsi lingkungan di sekolah.

SMA N 1 Slogohimo sendiri memilih aloe vera atau lidah buaya sebagai icon adiwiyata, yang mana lidah buaya mudah dibudidayakan dan memiliki banyak manfaat, antara lain :

  1. Lidah buaya untuk mempercepat penyembuhan luka luar
  2. Lidah buaya untuk mengatasi iritasi
  3. Lidah buaya untuk meningkatkan kekebalan tubuh
  4. Lidah buaya untuk membasmi plak gigi
  5. Lidah buaya untuk menjaga kadar asam tubuh
  6. Lidah buaya untuk membantu proses detoksifikasi
  7. Lidah buaya untuk mengurangi berat badan
  8. Lidah buaya untuk menjaga kesehatan kardiovaskular
  9. Lidah buaya sebagai sumber asam amino
  10. Lidah buaya sebagai sumber vitamin dan mineral dan masih banyak lagi.

FLS2N

Mengangkat cerita hidup dari mbah Sadiman Pahlawan Lingkungan dari kecamatan Bulukerto Wonogiri yang dengan ikhlas membangkitkan dirinya untuk menghijaukan bukit Gendol seorang diri. Hal itu dilakukannya sejak 20 tahun yang lalu tanpa bayaran dari pihak manapun. Bahkan ia rela mengeluarkan biaya sendiri untuk membeli bibit-bibit pohon. Akhirnya pada tahun 2013 yang lalu mbah sadiman mendapat penghargaan Kalpataru dari Presiden RI atas darma bakti dan pengorbanannya terhadap pelestarian lingkungan hidup sehingga bermanfaat untuk masyarakat luas. Siswa – siswi SMAN 1 Slogohimo berjuang dalam ajang lomba bergengsi FLS2N (Festival Lomba Seni Siswa Nasional). Walau tidak membawa juara namun lomba yang didukung  oleh Raihan Widi Sugiarto sebagai kameramen dan editing, Shodiq Muhammad Bakri sebagai Sutradara dan skenario itu mewakili wonogiri sebagai juara harapan 3 atau peringkat 6.

kejuaraan futsal

SMA N 1 SLOGOHIMO MENJUARAI COPPA FUTSAL SMANDA

Tim SMAN 1 Slogohimo tampil sebagai kampiun dalam laga Coppa Futsal Smanda, Jum’at (27/4) malam. Lomba futsal antar SMA/SMK se- Kabupaten yang kali pertama diadakan oleh SMAN 2 Wonogiri itu di ikuti oleh 20 SMA dan SMK se-Kota Gaplek. Pertandingan final terjadi setelah 20 tim beradu kekuatan pada Kamis – jumat (26-27/4) dilaksanakan di GOR Giri Mandala Wonogiri mempertemukan dua tim yang berasal dari Wonogiri bagian timur yakni SMAN 1 Slogohimo melawan SMK Pancasila 2 Jatisrono.

 

bersama Dra. Endang Sunarsih, M.Pd kepala SMAN 2 Wonogiri

KEJUARAAN ATLETIK SOLORAYA 2018

Ada beberapa siswa siswi yang berhasil meraih juara di Kejuaraan Atletik Karesidenan Surakarta 2018.

Kebanggaan luar biasa tentunya, karena para siswa siswi mampu bersaing dengan mahasiswa.

Daftar Juara yang di Raih Siswa SMA N 1 Slogohimo
Kejuaraan Atletik Karesidenan Surakarta 2018
Solo, 14 -15 April 2018
No Lomba Nama Peringkat
1 Lari 100 m Putri Silvia Damayanti 1
2 Lari 100 m Putra Bagas Ahmrul P 7
3 Lari 100 m Putra Febrian Eko K 5
4 Lari 400 m Putra Aggyp Kurnia D. A. P 3
5 Lari 400 m Putra Wisnu Hantokowono 2
6 Lari 800 m Putri Wahyu Isnaini 3
7 Lari 800 m Putra Syahroni Azis N 1
8 Lempar Lembing Putri Dewi Radha 4
9 Lari 200 m Putri Enrizki Intan P 4
10 Lari 200 m Putri Silvia Damayanti 1
11 Lari 200 m Putri Dewi Radha 6
12 Lari 200 m Putra Aggyp Kurnia D. A. P 3
13 Lari 1500 m Putra Syahroni Azis N 3